SMA NEGERI 4 MALANG MEMPERINGATI TAHUN BARU ISLAM 1445 HIJRIYAH

Hari Jum’at, tanggal 21 Juli 2023, yang bertepatan dengan tanggal 3 Muharram, SMA Negeri 4 Malang memperingati Tahun Baru Islam 1445 Hijriyah. Peringatan Tahun Baru Islam ini merupakan salah satu rangkaian Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) yang rutin diagendakan oleh Tim Imtaq SMA Negeri 4 Malang.

Acara kali ini berbeda dengan biaanya, bertempat di lokasi yang sangat unik, yaitu di depan Ruang Kesiswaan, depan kolam ikan dan lapangan voli, mengingat peserta yang mengikuti yaitu dari siswa-siswi Kelas XI dan Kelas XII.

Siswa siswi muslim mengikuti dengan khidmat rangkaian acara
Salah satu siswa mendapatkan hadiah doorprize, karena telah berhasil menjawab pertanyaan

Kegiatan ini diawali dengan Pembacaan Istighosah Bersama, yang diimami oleh Ust. Ahmad Fuad Awfaz, M.Pd, selaku Guru Pendidikan Agama Islam, kemudian dilanjutkan dengan Pembacaan Ayat-Ayat Suci Al-Qur’an, yang dilantunkan oleh Ust. Hamdan dari Tim Santri Cendekia Malang. Lalu Sambutan dari Kepala Sekolah SMA Negeri 4 Malang, yang dalam hal ini diwakili oleh Waka Kurikulum yaitu Bapak Syaifudin Ramadhani, S.Kom. Dilanjutkan kegiatan Santunan dari Bapak-Ibu Guru dan Karyawan kepada seluruh Siswa-Siwi Yatim/Piatu yang ada di sekolah. Acara ini berlangsung khidmat karena prosesi santunan diiringi dengan pembacaan sholawat Nabi bersama-sama.

Santunan dari Bapak-Ibu Guru dan Karyawan kepada seluruh Siswa-Siwi Yatim/Piatu

Acara selanjutnya merupakan acara inti, yaitu Mauidhotul Hasanah, yang disampaikan oleh Ust. Ali Zainal Abidin Al Hafidz, M.Pd. Beliau merupakan Pengasuh Ma’had Universitas Islam Malang (Unisma). Seluruh siswa-siswi dan Bapak/Ibu Guru yang hadir sangat semangat dan antusias mendengarkan Tausiyah yang disampaikan oleh Beliau. Banyak sekali ilmu yang didapat dari Tausiyah Beliau, yaitu Hikmah dari Peringatan Muharram ini adalah perihal perubahan. Sebagai bulan pertama di penanggalan Hijriyah, Muharram membuka lembaran baru dalam kehidupan. Sudah sepatutnya kita menjadikannya sebagai momentum untuk memperbaiki dan meningkatkan diri menjadi lebih baik lagi ke depannya.

Mauidhotul Hasanah, yang disampaikan oleh Ust. Ali Zainal Abidin Al Hafidz, M.Pd.

Acara demi acara berjalan dengan lancar dan selesai pada pukul 11.00 WIB. Kemudian seluruh siswa-siswi melakukan absensi kehadiran kepada wali kelas masing-masing, dan dipersilahkan pulang ke rumah masing-masing.

Semoga dengan Tahun Baru Islam ini, menjadikan seluruh civitas akademika SMA Negeri 4 Malang untuk memperbaiki dan meningkatkan diri menjadi lebih baik lagi ke depannya. Khususnya dalam keimanan dan ketaqwaan kita kepada ALLAH SWT.

Aamiiin Yaa Robbal ‘Alamiin…

Bagikan :

Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp

Kabar Sekolah Lainnya